Pernikahan adalah hal yang sangat sakral dan mungkin terjadi sekali seumur hidup, banyak orang yang menghabiskan uangnya untuk sebuah pesta yang megah ataupun sederhana. Untuk membuat pesta pernikahan anda menjadi pesta yang berkesan dan indah, ini ada beberapa tips yang harus anda pikirkan sebelum mengadakan pesta pernikahan.
Tuangkan Impian Pernikahan Anda
Semua orang pastinya
mempunyai impian seperti apa pesta pernikahan mereka nantinya dan tidak
terkecuali anda. Kenapa tidak mencoba menuangkannya dalam sebuah wedding
board anda? Anda dan pasangan anda harus memiliki wedding board
masing-masing. Carilah informasi sebanyak-banyaknya tentang semua hal
yang mendekati pernikahan impian anda. Misalnya untuk gaun pengantin,
anda dapat menempelkan disain gaun pengantin yang anda ambil dari
majalah ataupun sketsa langsung dari perancang langganan anda. List
lagu-lagu favorit atau lagu mempunyai kenangan manis dengan pasangan
anda, warna-warna yang anda kehendaki untuk suasana pesta nanti, menu
hidangan yang lezat dan tema foto pre wedding jangan lupa ditempelkan.
Intinya tuangkan semua yang menjadi impian anda, apapun itu bentuknya.
Karena wedding board inilah yang akan menjadi pedoman ke depannya.
Satukan Impian Anda dan Pasangan
Karena hal ini tidak mudah,
kita dapat mengambil langkah pertama untuk mencegah terjadinya
perpecahan. Urutkan semua gambar impian pernikahan anda sesuai dengan
prioritasnya, mulai dari yang paling rendah sampai yang paling penting
menurut anda. Nah setelah itu anda dapat mulai membahasnya satu per
satu. Bila terjadi beberapa perbedaan impian di satu hal yang sama
prioritasnya, ambil jalan tengah. Anda dapat mengalah untuk satu hal ini
dan pasangan anda dapat mengalah pada hal yang lainnya. Atau anda dapat
menggabungkan kedua impian anda. Kreativitas disain sekarang sangatlah
tinggi, jangan khawatir untuk menggunakan jasa seorang desainer. Yang
jelas ini adalah private wedding party. So sentuhan personal dari kedua
keluarga pengantin harus ada pada semua detail acara ini karena itu
merupakan inti dari pesta ini.
Hilangkan Jarak Anda dan Undangan
Di
pesta ini tentunya diharapkan semua yang hadir dapat menikmati pesta
ini dari awal sampai akhir. Nah untuk itu pesta ini dirancang menjadi
jamuan yang intim antara yang punya acara dan para undangan.
Menghilangkan jarak antara anda dengan undangan dapat dilakukan dengan
berbagai cara. Untuk pengantin wanita, anda sebaiknya tidak menggunakan
gaun pengantin dan make up yang berlebihan. Karena anda tentunya akan
menyapa para tamu secara langsung sehingga pilihlah gaun pengantin yang
simple dan elegan juga tidak menyulitkan anda untuk berjalan.
Kenangan yang Dibawa Pulang
Souvenit di pesta ini
merupakan sesuatu yang memainkan peran. Setelah para undangan menikmati
pesta anda yang indah, tentunya souvenir yang cantik, bermanfaat dan
tetap sesuai dengan tema wedding party anda merupakan suatu penutup yang
manis dari seluruh perhelatan ini. Sebaiknya untuk souvenir haruslah
menggambarkan sentuhan personal dari kedua keluarga pengantin.
Apapun impian pernikahan
anda dapat anda wujudkan dalam konsep private wedding party ini. Yang
perlu ditekankan adalah rasa kepemilikan akan wedding party ini antara
anda dan pasangan serta kedua belah pihak keluarga sehingga bila terjadi
perbedaan, masing-masing dapat mengesampingkan kepentingan pribadinya
dan mencari jalan tengah. Semoga anda dapat mewujudkan pernikahan impian
anda.
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !