Artikel Terbaik:
Home » » Tips Cara Mudah Merawat Jok Motor

Tips Cara Mudah Merawat Jok Motor

Written By Tips seputar kehidupan on Sunday, 3 February 2013 | 14:05


Kenyamanan saat berkendara dan penampilan yang keren menjadi alasan mengapa para Bikerz mau mengganti lapisan jok sepeda motornya dengan sarung jok kulit. Tapi jangan kemudian karena jok kulit keren itu telah terpasang, para Bikerz melupakan sisi perawatannya. Merawat kulit jok sepeda motor memang membutuhkan perhatian ekstra, mengingat sarung  jok ini bersinggungan langsung dengan debu, sinar matahari dan hal lain yang dapat merusak permukaan kulitnya. Pada intinya perawatan jok kulit ini hanya menyangkut dua hal pokok, yaitu 1. Membersihkan dan 2. Melembabkan kulit. Namun satu hal yang sangat dianjurkan adalah untuk melakukan masing-masing aktivitas tersebut secara bertahap per bagian.
img00771-20111012-1736 1. Tahap Membersihkan.
Saat membersihkan jok kulit, mulailah dari bagian depan jok dan selesaikan bagian tersebut terlebih dahulu sebelum pindah ke bagian belakang jok, agar tidak ada bagian yang terlewat.
Lalu bagaimana cara membersihkannya ? Pertama, tuangkan pembersih kulit pada bagian yang hendak dibersihkan dan usap dengan rata pada bagian tersebut. Jika ada kotoran membandel, gunakan sikat lembut untuk mengusirnya.
img00773-20111012-1739 2. Tahap Melembabkan.
Setelah tahap membersihkan jok kulit selesai, langkah selanjutnya adalah gunakan handuk lembab (dibasahi sedikit saja) untuk mengusap seluruh permukaan jok kulit hingga sisa cairan pembersih tadi hilang sama sekali. Setelah itu keringkan dengan handuk lembut dan kering. Lakukan tahap pelembaban ini sama seperti pada tahap pembersihan, yaitu dimulai dari bagian depan jok motor hingga selesai, lalu dilanjutkan ke bagian belakang jok motor.
Lakukanlah perawatan jok kulit sepeda motor secara rutin, tergantung dari frekuensi penggunaan sepeda motor. Jika para Bikerz menggunakan sepeda motor setiap hari, maka lakukan perawatan satu bulan sekali. Jika sepeda motor jarang digunakan, cukup bersihkan kulit 3 sampai 4 kali dalam setahun. Demikianlah tips mengenai perawatan jok kulit sepeda motor untuk para Bikerz, semoga dapat memberikan tambahan pengetahuan sehingga sepeda motor para Bikerz tetap kinclong dan nyaman digunakan.


Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Tambahlah Wawasanmu Untuk Masa Depanmu, Bacalah Artikel-Artikel Di atas ini
Powered by Blogger


Copyright © 2011. tips seputar kehidupan - All Rights Reserved
Selamat Membaca
ReDesign by Identitas