Apakah
Anda masih ingat bagaimana rasanya ketika ibu Anda memberikan pelukan
dan ciuman? Kami yakin, Anda pasti merasakan ketenangan, kehangatan dan
limpahan cinta yang tak terhingga. Tak heran, kita mengenal istilah
cinta ibu sepanjang masa.
Jika saat ini Anda telah menjadi ibu atau calon ibu, jangan pelit untuk membagi ciuman kepada buah hati Anda, terutama jika saat ini mereka masih bayi. Sebuah penelitian yang dilakukan Dr. Tagg menunjukkan bahwa ketika seorang ibu mencium bayinya, sesungguhnya dia sedang mengirim bakteri tertentu yang baik. Bakteri itu akan membangun kekebalan yang lebih kuat terhadap penyakit seperti pilek atau radang telinga. Tak hanya ciuman, karena pelukan hangat seorang ibu terbukti bisa membuat bayi lebih cepat pulih dan sehat saat sedang sakit. Sebuah penelitian yang dilakukan The Bliss Hospitalpada 61 bayi prematur merekam detak jantung mereka, tingkat oksigen darah dan ekspresi wajah saat darah mereka diambil untuk pemeriksaan kesehatan. Hasilnya, bayi-bayi yang dipeluk ibu mereka saat pengambilan darah lebih cepat mengalami pemulihan. Bayi prematur tersebut hanya merasa sakit selama tiga menit, sedangkan bayi yang tidak dipeluk ibu mereka merasa sakit dan menderita lebih lama. Keajaiban ini bukan tanpa alasan, transfer kasih sayang dan ikatan batin antara ibu dan bayinya membuat sang bayi merasa aman dan nyaman. Walaupun penelitian ditujukan untuk bayi, sesungguhnya semua anak usia berapapun akan merasa senang jika mendapat pelukan dan ciuman hangat dari ibu mereka (kami yakin, Anda juga akan merasa tenang jika saat ini mendapat pelukan dari ibu). Ayo bunda, jangan pelit memberikan ciuman dan pelukan yang hangat untuk buah hati Anda, karena selalu ada keajaiban dari kasih sayang seorang ibu. (dat18/vemale) |
Home »
ibu dan anak
» Pelukan ibu, sehatkan anak
Pelukan ibu, sehatkan anak
Written By Tips seputar kehidupan on Friday 7 December 2012 | 11:51
Anda sedang membaca artikel tentang Pelukan ibu, sehatkan anak dan anda bisa menemukan artikel Pelukan ibu, sehatkan anak ini dengan url http://islifetips.blogspot.com/2012/12/pelukan-ibu-sehatkan-anak.html. Anda boleh menyebarluaskan atau mengcopy artikel Pelukan ibu, sehatkan anak ini jika memang bermanfaat bagi anda atau teman-teman anda, namun jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya. Sumbangkan Artikel Anda melalui day.blacknet@yahoo.com
Labels:
ibu dan anak
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !